Kamis, 02 Oktober 2014

Cara Membuat Boneka Beruang

Sekarang ini banyak sekali bermacam- macam boneka yang dipasarkan , baik dalam ukuran kecil , sedang maupun besar. Serta banyak pula jenis- jenisnya, seperti boneka hello kitty , spongebob, doraemon, sampai boneka- boneka yang meniru anime-anime di televisi. Salah satunya adalah boneka yang paling banyak di sukai anak perempuan yaitu boneka beruang atau sering di sebut teddy bear. Industri kerajinan lokal produk boneka ini semakin besar dan semakin berkembang, begitu juga pemasarannya. Dengan banyaknya peminat boneka, maka industri ini semakin berkembang. Artikel ini akan membahas bagaimana caranya membuat boneka beruang, saya akan menjelaskannya secara garis besar saja.


Berikut ini langkah- langkahnya :

Pertama: memilih bahan yang sesuai
Ketika kita akan membuat boneka, pastikan kita memilih bahan yang tepat untuk boneka tersebut. Tidak semua karakter boneka bisa cocok dengan satu bahan yang sama. Untuk boneka beruang , anda harus pandai memilih bahan yang lembut dan tidak mudah sobek.

Kedua : membuat pola
Setelah anda selesai memilih bahan untuk boneka beruang, maka langkah selanjutnya adalah membuat pola untuk boneka tersebut. Anda bisa mencari pola dari boneka beruang melalui google image, gambarlah pola tersebut dengan hati-hati pada bahan yang sudah disiapkan.

Ketiga : memotong pola yang sudah dibuat
Setelah anda selesai membuat pola, maka potonglah dengan gunting pola boneka yang sudah anda buat tadi.

Keempat : menjahit boneka
Langkah selanjutnya adalah menjahit boneka. Setelah anda selesai membuat pola dan memotongnya, maka selanjutnya menyatukan pola boneka tersebut dengan cara menjahitnya. Tidak semua bagian boneka itu di jahit, contohnya bagian mata, hidung, biasanya ditempel menggunakan lem. Dan jangan lupa untuk menyisakan sedikit lubang pada boneka untuk di isi dakron atau silikon.

Kelima : mengisi boneka dengan dakron atau silikon
Setelah selesai menjahit pola bonekanya, maka selanjutnya adalah mengisi boneka tersebut dengan dakron atau silikon. Anda bisa mengisinya sesuai dengan keinginan anda, namun harus diperhatikan jangan mengisi boneka dengan dakron terlalu banyak, jika terlalu banyak boneka akan menjadi tidak fleksibel dan bila terlalu sedikit , maka boneka akan mudah kempes dan tidak enk untuk dipeluk.

Keenam : finishing
Langkah akhir adalah finishing, setelah boneka selesai di isi dakron atau silikon, maka lubang yang tadi terbuka pada boneka di jahit , lalu jangan lupa untuk menempelkan mata dan hidung, juga hiasan lainnya seperti pita pada leher beruang. Setelah itu rapikanlah bagian- bagian yang belum rapih.

Ketujuh : cek kualitas
Selain enam hal di atas, ini juga merupakan salah satu hal penting, yaitu cek kualitas dari boneka tersebut. Jangan sampai ada kekurangan yang mengurangi kualitas boneka tersebut, hal ini sangat baik untuk kepuasan pelanggan sendiri.

Itulah beberapa langkah untuk membuat boneka, semoga artikel di atas bermanfaat untuk anda yang ingin memulai bisnis penjualan boneka termasuk boneka beruang.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar